Kunto Aji Pernah Idap Batu Empedu Akibat Makan Sate, Ini Penjelasannya

Jum'at, 17 November 2023 - 13:56 WIB
loading...
Kunto Aji Pernah Idap...
Kunto Aji mengaku pernah mengidap batu empedu akibat makan sate. Pengakuan ini diungkap artis 36 tahun itu saat menjadi bintang tamu YouTube Deddy Corbuzier. Foto/Instagram Kunto Aji
A A A
JAKARTA - Kunto Aji mengaku pernah mengidap batu empedu akibat makan sate . Pengakuan mengejutkan ini diungkap artis 36 tahun itu saat menjadi bintang tamu dalam kanal YouTube Deddy Corbuzier.

Kunto mengatakan dirinya sering mengonsumsi sate yang menyebabkan kadar kolesterol dalam darahnya tinggi. Kondisi tersebut akhirnya menyebabkan penyakit baru yakni batu empedu .

“Gua pernah sakit dulu, penyumbatan batu empedu. Nah itu, gara-gara makan ginian (sate),” kata Kunto dikutip Jumat (17/11/2023).

“Itu kan penyakit orang tua ya, kalau kolesterol itu kan jadi batu kan di empedu. Terus dia kalau udah mulai banyak dan besar, dia akan nyangkut," sambungnya.





Berdasarkan pemeriksaan dokter, diketahui batu dalam empedu pelantun Pilu Membiru itu tidak berukuran besar. Hanya saja, batu tersebut menyangkut hingga menyebabkan batu empedu.

"Nah, kasus gua tuh ukuran batunya gak terlalu gede, tapi dia nyangkut. Pas gue tanya dokter, 'Ya kamu lagi sial aja',” jelasnya.

Pemilik nama asli Kunto Ani Wibisono ini kala itu merasakan sakit yang sangat luar biasa. Bahkan, dirinya pun tidak dapat mengonsumsi apapun karena terasa mual. Selain itu, tubuhnya juga menjadi kuning.

“Sakit banget, 24 jam sakit di dada. Terus karena empedunya tersumbat kan, badan gua kuning. Nggak bisa makan, setiap makan muntah,” ujarnya.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1903 seconds (0.1#10.140)